"Setelah tiga musim menjalin kebersamaan, Persib dan Robert Alberts memutuskan untuk mengakhirinya pada Rabu 10 Agustus 2022. Pelatih asal Belanda tersebut memutuskan mundur dari jabatannya sebagai pelatih kepala Pangeran Biru," demikian pernyataan resmi Persib.
"Persib dan Robert sepakat untuk tidak melanjutkan kerjasama pada Liga 1 2022/2023 ini. Hal tersebut tak lepas dari hasil evaluasi performa Persib yang dari tiga pertandingan hanya meraih satu poin."
Persib dan Robert memulai kerja sama pada awal Liga 1 2019. Bersama Persib, Robert berhasil mengantarkan prestasi terbaik bagi timnya pada musim 2020 dan musim terakhir 2021/2022 sebagai runner-up.
Keputusan mundur dari pelatih kepala merupakan sikap yang diambil Robert. Langkah itu diambil demi kebaikan Persib.
Bagi Persib, tentu bukan hal mudah menghadapi situasi sulit seperti ini. Apalagi di awal musim dan harus segera mencari pelatih pengganti. Bukan hal mudah mencari pelatih pengganti yang siap untuk mendapat mandat besar meraih prestasi terbaik di Liga 1 2022/2023.
"Didasari semangat saling menghormati dan demi kepentingan bersama dan kebaikan Persib, Robert pun pamit undur diri. Hatur Nuhun, Robert Alberts untuk profesionalisme yang telah ditunjukkan selama ini. Dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan untuk tim yang tidak akan kami lupakan," pungkas Persib.
Mundurnya Robert tidak lepas dari hasil buruk yang dialami Persib di tiga laga awal Liga 1 2022/23. Setelah imbang 2-2 melawan Bhayangkara FC di laga pertama, berikutnya Persib kalah 1-3 dari Madura United di GBLA dan tumbang 1-4 di kandang Borneo FC.
Bobotoh mendesak Roberts mundur di Twitter dengan tagar #ReneOut sejak tiga hari lalu dan diikuti aksi demonstrasi di markas Persib, Rabu (10/8/2022).
Di laga berikutnya, Persib akan menjamu PSIS Semarang di Stadion GBLA, Sabtu (13/8) pukul 16.00 WIB. Maung Bandung akan ditangani pelatih sementara, Budiman.*
"People Power" yang menumbangkan Robert Rene Alberts di kursi pelatih #Persib Bandung. Opsi pelatih baru Persib: Luis Milla, Paul Munster, atau Mario Gomez lagi?pic.twitter.com/V4Nog6ZtHg
— Median Sport (@mediansportcom) August 10, 2022
Post a Comment