Daftar HP Android yang Tak Bisa Akses WhatsApp Mulai 1 November 2021

Daftar HP Android yang Tak Bisa Akses WhatsApp Mulai 1 November 2021

Sejumlah merek handphone (HP) atau ponsel cerdas atau (smartphone) tidak akan bisa menggunakan WhatsApp (WA) mulai 1 November 2021.

WhatsApp merupakan aplikasi perpesanan teks, gambar (foto), audio, dan video menggunakan koneksi internet 3G, 4G atau WiFi untuk komunikasi.

WhatsApp mengumumkan akan menghentikan akses pada HP Android yang menjalankan OS 4.0.4 dan iOS 9 mulai 1 November 2021.

Daftar 50 Merek HP Android yang Tak Bisa Akses WA

Ada lebih dari 50 model smartphone yang tidak bisa lagi dipakai untuk mengakses WhatsApp mulai 1 November 2021

HP Android

  • Samsung: Galaxy Trend Lite, Galaxy Trend II, Galaxy SII, Galaxy S3 Mini, Galaxy Xcover 2, Galaxy Core, dan Galaxy Ace 2
  • LG: Lucid 2, Optimus F7, Optimus F5, Optimus L3 II Dual, Optimus L5, Optimus L5 II, Optimus F5, Optimus L5 Dual, Optimus L3 II, Optimus L7, Optimus L7 II Dual, Optimus L7 II, Optimus F6 Enact, Optimus L4 II Dual, Optimus F3, Optimus F4 II, Optimus L2 II, Optimus Nitro HD, 4X HD, Optimus F3Q
  • ZTE: Grand S Flex, ZTE V956, Grand X Quad V987, Grand Memo
  • Huawei: Ascend G740, Ascend Mate, Ascend D Quad XL, Ascend D1 Quad XL, Ascend P1 S, dan Ascend D2
  • Sony: Xperia Miro, Sony Xperia Neo L, dan Xperia Arc S
  • Alcatel: One Touch Evo 7.

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Smartphone Lainnya: Archos 53 Platinum, HTC Desire 500, Caterpillar Cat B15, Wiko Cink Five, Wiko Darknight, Lenovo A820, UMi X2, Faea F1, THL W8

HP iOS

  • Apple iPhone SE, iPhone 6S, iPhone 6S Plus.

Meski WhatsApp menghentikan dukungan untuk smartphone dalam daftar di atas, tidak berarti aplikasi langsung setop bekerja di deretan smartphone lawas tersebut.

Masalah terbesarnya adalah perangkat yang tidak didukung WhatsApp tidak akan bisa mendapat akses update security atau keamanan.

Hal ini pun membuat para pengguna mudah jadi target para hacker. Hacker bisa memanfaatkan kerentanan di aplikasi yang tidak di-update untuk mencuri data pengguna.

WhatsApp menyarankan agar pengguna smartphone di atas memperbarui perangkat yang lebih baru untuk menghindari penutupan akun atau tidak mendapatkan software keamanan.

Jika tidak, pengguna tidak bisa menikmati fungsi aplikasi. Misalnya tidak terhubung ke WhatsApp Web.

Pasalnya untuk masuk ke platform, WhatsApp akan meminta kode QR dari aplikasi yang diunduh di ponsel. Jika ponsel lawas, dalam beberapa kasus tidak bisa menampilkan kode QR tersebut.

Syarat Smartphone untuk Tetap Bisa Akses WhatsApp

Persyaratan dari pihak WhatsApp untuk perangkat yang bisa pakai aplikasi chatting itu adalah:

- Smartphone Android yang menjalankan OS 4.1 dan yang lebih baru.

- iPhone yang menjalankan iOS 10 dan yang lebih baru. Artinya, iPhone dengan iOS 9 ke bawah tidak bisa lagi mengakses WhatsApp.

- Telepon tertentu yang menjalankan KaiOS 2.5.0 dan yang lebih baru. Telepon JioPhone dan JioPhone 2 tetap bisa dipakai mengakses WhatsApp. (Liputan6)


0 Comments

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post